Siapa saja tentu pernah mengalami susah tidur. Apalagi kalau sedang menghadapi masalah yang berat. Padahal tidur adalah salah satu cara untuk menghilangkan rasa sesak di dada atau pusing karena masalah.

Ada banyak hal yang disarankan untuk mengatasi persoalan susah tidur. Dari mulai minum obat tidur, yoga ataupun tidur di depan tv. Namun ada hal yang paling baik bagi kita orang Islam. Cara yang paling bagus adalah dengan melakukan Sholat Taubat. Yap, dengan melakukan sholat taubat berarti kita ingin mengungkapkan rasa bersalah kita kepada Allah swt sang pencipta kita. Disamping itu, kita juga mengungkapkan permasalahan dan kesulitan kita kepada yang berhak untuk kita mintai jalan dan solusi.


Selain itu shalat taubat juga bisa menjadi obat yang manjur ketika kita mengalami rasa sakit yang menyiksa kita sehingga menyulitkan untuk beristirahat . Ketika kita mengalami sakit, tentunya tidur adalah solusi agar rasa sakit yang kita derita bisa berkurang. Namun sayangnya, justru rasa sakit membuat kita susah untuk tidur. Maka dengan sholat taubat insyaAllah kita akan dibebaskan dari susah tidur (insomnia) dan rasa sakit yang menyiksa.
Berikut ini adalah hal-hal yang perlu kita lakukan:

  1. Sucikan diri kita dengan berwudu atau tayamum kalau terpaksa. 
  2. Niatkan untuk Shalat Taubat 2 rakaat. 
  3. Lakukan semua gerakan dan bacaan Sholat dengan teratur dan tidak tergesa-gesa. 
  4. Usahakanlah untuk berusaha sekhusuk mungkin. 
  5. Setelah selesai berdoalah dengan sepenuh hati kepada Allah SWT. 
  6. Pasrahkan diri kita dan mintalah ampunan atas semua dosa yang telah kita perbuat. 
  7. Berzikirlah sejenak dengan membaca kalimat tahlil,tahmid atau asmaul khusna. 
  8. Yakinkan bahwa Allah SWT pasti akan mengabulkan doa kita. 

Yang terakhir kalau anda tidak percaya "just do it!".

Comments

No Responses to “Obat Mujarab Susah Tidur Atau Sakit”